Warga Keluhkan Jalan Licin Akibat Proyek Jaringan Pipa PDAM di Desa Purun

PALI6 views

PALI | STARINTI.COM – Sejumlah warga mengeluh dampak proyek pembangunan jaringan pipa Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) di Desa Purun, Kabupaten PALI.

Salah satunya dampak jalan yang licin menganggu aktivitas warga saat berkendara. “Terus terang pak kami sangat terganggu saat ingin melintasi jalan ini. Sudah ada beberapa warga yang jatuh dari motor hingga menyebabkan luka dan lecet di bagian tangan dan kaki warga pak,”kata salah satu warga, Senin (17/3/25).

Kepala Desa Purun, Nur Aben, mengatakan , sebagai pihak pemerintah desa dirinya telah menyampaikan keluhan masyarakat PT Herko Sejahtera Abadi selaku perusahaan yang mengerjakan proyek dengan nilai anggaran miliaran rupiah tersebut. “Namun hingga saat ini belum juga ada tanggapan,”kata Kades.

Berdasarkan informasi yang dihimpun proyek tersebut telah berlangsung sekitar tiga tahunan, namun belum juga selesai, hingga mengakibatkan jalan becek saat terjadi hujan dan mengakibatkan debu pada saat kering karena tanah galian yang berserakan di jalan.

Terkait hal ini pihak PT Herko Sejahtera Abadi enggan dikonfirmasi. Bahkan dugaan proyek tersebut dibekening oknum preman.(SHELA)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Terbaru