OKI I STARINTI.COM – Calon Gubernur Sumsel H Herman Deru dan Calon Bupati OKI, H Muchendi Mahzareki memberikan bantuan berupa AC sebanyak 4 unit di Masjid Agung Sholihin Kayuagung, Jumat (27/9/24).
Pemberian bantuan AC ini kata Herman Deru bukan dari Calon Gubernur Sumsel. “Bantuan ini atas nama saya pribadi dan juga Pak Muchendi. “jelas Herman Deru.
Tujuan memberikan bantuan, kata Herman Deru untuk memberikan kesejukan saat para jamaah menjalankan ibadah sholat. “Dengan adanya penambahan AC susana di dalam masjid akan sejuk lagi. ” ungkapnya.
Bantuan tersebut secara simbolis diterima langsung pengurus Masjid Agung Sholihin Kayuagung, mereka mengucapkan terimakasih atas bantuan yang telah diberikan.
Dalam kesempatan tersebut Herman Deru menyampaikan bahwa kedatangannya ke Kabupaten OKI dalam rangka kunjungan kampenye sebagai Calon Gubernur Sumsel yang hari ini jadwalnya ada di Kecamatan Kota Kayuagung.
Begitu juga Calon Bupati OKI, H Muchendi yang juga melakukan kunjungan kampenye di Kecamatan Mesuji.
Herman berpesan di tahun politik saat ini masyarakat diharapkan meningkatkan Ukhuwah Islamaiyah. “Beda pilihan biasa, karena itu hal yang wajar dalam konstitusi. Namun kita jangan terpecah belah. ” tandasnya. (DONI)