HUT Ke-1341 Kota Palembang, Pemkot Gelar Pasar Murah

Advertorial65 views

PALEMBANG I STARINTI.COM – Pemerintah Kota Palembang melalui Dinas Perdagangan (Disdag) bakal menggelar pasar murah selama 5 hari berturut-turut. Kegiatan ini dalam rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-1341 Kota Palembang.
Kepala Disdag Kota Palembang, Isnaini Madani mengatakan, pasar murah ini selain memeriahkan HUT Palembang yang jatuh pada 17 Juni nanti, juga tepat momennya jelang Hari Raya Iduladha. “Kegiatan pasar murah ini akan dilaksanakan selama 5 hari berturut-turut, 10-14 Juni 2024. Memberikan kesempatan kepada masyarakat untuk belanja berbagai bahan pokok,” imbuhnya, Kamis (6/6/24).
Isnaini menyampaikan, selama lima hari itu, tempat pelaksanaan pasar murah berpindah-pindah.

Hari pertama 10 Juni bertempat di halaman Kantor Camat Sako. Hari kedua 11 Juni di halaman Kantor Camat Ilir Barat 2. Lalu, 12 Juni di lapangan fasum Kompleks PPI, RT 066, RW 017, Kelurahan Talang Kelapa, Kecamatan Alang-Alang Lebar. Selanjutnya, 13 Juni di halaman Kantor Camat Kemuning, dan terakhir 14 Juni di Jl Padat Karya, Lr Melati, Kelurahan Talang Jambe, Kecamatan Sukarami. “Sesuai tujuannya, pasar murah ini untuk menjaga stabilitas harga di pasaran, memberikan masyarakat harga yang lebih murah dibandingkan harga pasaran. (RIL/G)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *